Perkuat Sinergi antar Fakultas, Dekan FEB Unram Sambut Kunjungan Dekanat Fatepa Unram

By Published On: 15 Maret, 2025

Mataram, 6 Maret 2025 – Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mataram (FEB Unram) menerima kunjungan dari Dekanat Fakultas Teknologi Pangan dan Agroindustri (Fatepa) Unram pada Kamis, 6 Maret 2025. Kunjungan ini bertujuan untuk benchmarking pelayanan, fasilitas, serta mendiskusikan peluang kerja sama di masa mendatang.

Dekan FEB Unram, Dr. Ihsan Rois, M.Si., menyambut langsung rombongan dari Fatepa Unram dengan didampingi oleh Wakil Dekan II Bidang Umum dan Keuangan, Baiq Anggun Hilendri Lestari, S.E., Ak., M.Si. dan juga Wakil Dekan III, Lalu M. Furkan, SE., MM., Ph.D. Dalam pertemuan tersebut, kedua fakultas membahas berbagai potensi kerja sama yang dapat dikembangkan, khususnya dalam bidang akademik, riset, dan inovasi.

Selama kunjungan, rombongan dari Fatepa Unram berkesempatan melihat berbagai fasilitas yang dimiliki FEB Unram, The Gade Creative Lounge, Student Self Access Learning Center (SSALC), Studio Multimedia, Ruang KUI dan Ruang Humas. Dengan adanya pertemuan ini, diharapkan sinergi antara kedua fakultas dapat semakin kuat dan menghasilkan kolaborasi yang bermanfaat bagi perkembangan institusi serta mahasiswa.

FEB Unram terus berupaya menjalin kerja sama lintas fakultas untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan pengembangan akademik. Kunjungan ini menjadi langkah awal dalam mempererat hubungan antarfakultas di lingkungan Universitas Mataram.

Ditulis Oleh: Chandra Priyadi