Lomba Karya Tulis Ilmiah Nasional Cendikia Fair di Universitas Mulawarman Kalimantan Timur
Tiga Mahasiswa UNRAM sebagai satu-satunya tim yang lolos dalam lima besar babak semi final Lomba Karya Tulis Ilmiah Nasional Cendikia Fair di Universitas Mulawarman Kalimantan Timur tanggal 15-18 april 2016 kemarin berhasil meraih JUARA II Terbaik nasional. Dengan juara I di raih oleh Universitas Hasanuddin Makassar, dan juara III diraih oleh Tuan Rumah Universitas Mulawarman. Tiga mahasiswa ini yakni Abd.Ghafur selaku ketua Tim berasal dari jurusan akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis, kedua Uji Purnama jurusan Ilmu ekonomi fakultas ekonomi dan bisnis dan yang ketiga Wawan Suryadi dari Fakultas Hukum.
kompetisi tersebut mengangkat tema besar “Harmony science dan technology” yang penekanannya pada aspek kesehatan. Hal ini di akui ghafus sebagai ketua tim menyulitkan Tim universitas Mataram dalam menguasai materi secara lengkap karena latar belakang pendidikan semua anggota tim tidak ada yang berasal dari kesehatan. Akan tetapi hal ini di anggap sebagai sebuah tantangan dan menganggap kesulitan ini merupakan sebuah peluang untuk belajar ilmu yang lain.
Cendikia Fair merupakan ajang kompetisi Nasional yang diselenggarakan setiap tahun dan mempertemukan mahasiswa-mahasiswa seluruh indonesia dari berbagai latar bidang pendidikan untuk berkompetisi dalam bidang penuangan ide dan kreativitas dalam bidang penulisan
CENDIKIA FAIR diselenggarakan dengan tujuan agar para peserta dapat bertukar pengetahuan dan Ide dalam upaya menanggulangi segala permasalahan yang terjadi khsusnya di indoensia
Tahapan lomba di CENDIKA FAIR 2016 terdiri dari TAHAP PENYISIHAN, (pengiriman karya tulis) 5 BESSAR (review karya tulis) dan Final (Presentasi).
Prestasi yang diraih tentunya tak lepas dari kerja keras serta dukungan yang diberikan oleh pihak birokrasi kampus. Karena dalam persiapan menuju lomba ini sebenarnya menemua kendala dalam pemberangkatan. TIM Universitas Mataram tidak memiliki dana untuk berangkat ke Universitas Mulawarman sehingga Tim berupaya keras minta bantuan kebeberapa pihak. Beberapa pihak yang sangat berperan disini terutama Wakil Rektor Bid. Kemahasiswaan dan alumni, Dr.H. Muhamaad Natsir, SH, M.hum, Bapak Pargiono, dan Dekan Fakultas Hukum. Dengan keinganan bapak-bapak inilah yang membuat kami bisa berangkat,
Untuk kedepannya, saya berharap kegiatan-kegiatan seperti ini lebih diperhatikan lagi oleh pihak birokrasi kampus. Karena rata-rata kampus besar dikenal oleh masyarakat selain karena mahasiswanya aktif berdemontrasi juga karena karena prestasi mahasiswa-mahasiswanya.
Saya yakin UNRAM sangat tidak suka ketika melihat mahasiswa berdemontrasi di jalanan. Oleh karena itu berilah kami ruang untuk bisa berdemontrasi melalui tulisan. Dengan member dukungan mengikuti lomba penuangan gagasan seperti ajang-ajang karya tulis seperti ini