ORMAWA FEB Unram Berkolaborasi dalam Pengabdian Masyarakat pada Bulan Bakti 2023

By Published On: 13 Oktober, 2024

Mataram, Humas FEB Unram – Organisasi Mahasiswa (ORMAWA) Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mataram (FEB Unram) bersinergi melaksanakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat dalam acara Bulan Bakti 2023. Mengusung tema “Merata: Mengabdi, Berbagi, Menginspirasi Melalui Ekonomi, Pendidikan, dan Pariwisata”, kegiatan ini berlangsung selama lima pekan di Desa Buwun Mas, Sekotong, Lombok Barat, pada Oktober dan November 2023.

Kegiatan ini diawali dengan sosialisasi pada pekan pertama melalui video yang diunggah di akun Instagram @bulan_baktifeb. Ketua BEM FEB Unram, Soleh Hambali, menyampaikan ajakan kepada seluruh ORMAWA FEB Unram untuk turut mensukseskan acara ini sebagai bentuk implementasi Tri Dharma Perguruan Tinggi, khususnya dalam bidang pengabdian kepada masyarakat. Hal ini juga didukung oleh Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan, Alumni, dan Kerjasama FEB Unram, Dr. Lalu Edy Herman Mulyono, SE., MM., yang menyatakan bahwa kegiatan ini bermanfaat bagi semua pihak yang terlibat.

Pada Pekan Kedua, tanggal 3-5 November 2023, panitia dan peserta Bulan Bakti melakukan persiapan di lokasi acara, termasuk pemasangan tenda dan persiapan venue. Acara pembukaan secara resmi dilaksanakan pada 4 November 2023, dibuka oleh Wakil Dekan 3 FEB Unram. Kegiatan dilanjutkan dengan talkshow yang diisi oleh dosen FEB Unram, dihadiri oleh masyarakat setempat, dan diikuti dengan sesi Yasinan bersama serta berbagai kegiatan kesenian seperti latihan drum band dan pembuatan plang “Buwun Mas Hill”.

Pada Pekan Ketiga, yang berlangsung pada 11-12 November 2023, diadakan kegiatan mengajar di SDN 4 Buwun Mas oleh ORMAWA seperti UKMI Al-Aqtishad, UKF-K, HIMADIPA, dan LPM Marginal. Sementara itu, pengajaran mengaji di TPQ juga dilaksanakan oleh DPM FEB Unram. Di waktu yang sama, diadakan pelatihan pengolahan ikan dan penampilan drum band oleh siswa SDN 1 Buwun Mas, serta kelas kesenian yang dipandu oleh mahasiswa komunitas seni FEB Unram.

Selanjutnya, Pekan Keempat, 18-19 November 2023, diisi dengan pengajaran di SDN 4 dan kegiatan kesenian di SDN 1. Acara juga mencakup pengambilan video promosi pariwisata untuk memperkenalkan potensi wisata Sekotong kepada khalayak luas, serta penjualan kupon jalan sehat dan persiapan untuk Kemah Bakti Sosial.

Puncak acara berlangsung pada Pekan Kelima, 24-26 November 2023, dengan berbagai kegiatan seperti jalan sehat, lomba rakyat, penampilan tari, lomba tarik tambang, serta penampilan seni dan olahraga seperti drum band, taekwondo, dan flashmob. Kegiatan juga diakhiri dengan cek kesehatan gratis dan pembagian hadiah kupon jalan sehat.

Acara Bulan Bakti 2023 ini tidak hanya menjadi ajang pengabdian masyarakat bagi mahasiswa FEB Unram, tetapi juga berperan dalam memberdayakan dan menginspirasi masyarakat Desa Buwun Mas melalui berbagai program di bidang ekonomi, pendidikan, dan pariwisata.