Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mataram Luluskan 140 Mahasiswa dalam Yudisium II Periode November 2023
Mataram, 16 November 2023 – Suasana penuh kegembiraan dan kebanggaan menyelimuti Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Mataram pada hari Kamis, 16 November 2023, saat para lulusan dari program Pascasarjana (S2), Sarjana (S1), dan Diploma III (D3) merayakan Yudisium mereka.
Sebanyak 140 mahasiswa dari berbagai tingkatan program studi, mulai dari tingkat Diploma hingga Pascasarjana, dinyatakan berhasil menyelesaikan pendidikan mereka dengan prestasi gemilang. Acara yang diselenggarakan di Ruang Teater FEB Unram ini dihadiri oleh para Lulusan, Ketua Jurusan, Ketua Program Studi dan Jajaran Dekanat.
Dekan FEB Universitas Mataram Dr. H. Ihsan Ro’is,. M.Si, yang dalam kali ini diwakilkan oleh Wakil Dekan I FEB Universitas Mataram, Diswandi., S.E., M.Sc., Ph.D., dalam sambutannya menyampaikan rasa bangga dan apresiasi atas perjuangan selama perkuliahan sehingga sampai pada titik ini. “Hari ini adalah momentum penting untuk merayakan perjalanan akademis kalian yang luar biasa. Kalian adalah harapan dan inspirasi bagi generasi mendatang,” ucapnya dengan penuh bahagia.
Para lulusan yang meraih gelar dalam berbagai bidang studi turut menghadirkan rasa bangga dan haru. Mereka kini siap melangkah ke dunia nyata membawa bekal ilmu dan pengalaman yang diperoleh selama masa perkuliahan.
Acara ini mencapai puncaknya dengan prosesi penyerahan ijazah dan piagam penghargaan kepada lulusan Cumlaude oleh Wakil Dekan I FEB Unram. Suasana haru dan senang terpancar dari wajah para lulusan cumlaude yang berjajar rapi di depan panggung.
Momen Yudisium II ini tidak hanya menandai akhir perjalanan akademis, tetapi juga awal dari perjalanan baru menuju dunia profesional. Para lulusan diharapkan dapat menerapkan ilmu yang telah diperoleh untuk memberikan kontribusi positif bagi masyarakat dan mencapai kesuksesan pribadi.
Selain seremoni formal, acara ini juga dimeriahkan dengan hiburan dari mahasiswa FEB, yang menciptakan suasana yang lebih akrab dan penuh kebersamaan di antara para lulusan dan hadirin.
FEB Unram mengucapkan selamat kepada para lulusan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mataram atas prestasi yang telah diraih. Terima kasih juga kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam suksesnya Yudisium II ini.
Selamat berkarir dan menjalani kehidupan baru, para lulusan FEB Universitas Mataram!