Pelatihan Penyusunan Rencana Bisnis Mahasiswa Universitas Mataram

By Published On: 24 April, 2018

Universitas Mataram melalui Centre For entrepreneurship and Indonesian (Centrim) Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mataram menggelar Pelatihan Penyusunan Rencana Bisnis Kompetisi Bisnis Mahasiswa Indonesia (KBMI). Acara ini dilaksanakan di Gedung Magister Manajemen Universitas Mataram, 12-19 April 2019.

Pelatihan ini bertujuan untuk mempersiapkan peserta mengikuti program KBMI yang akan diadakan oleh Kemenristek Dikti. Tujuan lain diselenggarakannya pelatihan ini sebagaimana diungkapkan oleh Ketua Centrim sekaligus ketua panitia kegiatan Agusdin, SE., MBA., DBA adalah untuk membekali mahasiswa agar bisa menjadi entrepreneur di masa depan.

Rektor Universitas Mataram Prof. Dr. Lalu Husni, S.H. M.Hum ini, Kamis (12/04/18), hadir untuk membuka acara ini secara resmi. Turut hadir pada pembukaan pelatihan ini adalah Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni Universitas Mataram Dr. Muhammad Natsir, S.H.,M.Hum serta seluruh dekan di lingkungan Universitas Mataram.

Dalam sambutannya Prof. Husni berharap hasil pelatihan ini bisa membatu memecahkan permasalahan pengangguran di Indonesia. “Saya berharap mahasiswa dapat membantu pemerintah dalam memecahkan persoalan di Indonesia terutama terkait pengangguran dan dapat ikut andil dalam menciptakan lapangan pekerjan,” ungkap mantan dekan Fakultas Hukum Universitas Mataram itu.

Sebanyak 60 peserta mengikuti pelatihan ini. Mereka akan menerima beragam materi seperti deskripsi produk atau jasa dan proses produksi, pelayanan pelanggan, strategi pemasaran, penggunaan dana, dan manajemen bisnis. (Humas Unram).
sumber : http://unram.ac.id

Related Posts

  • Sebagai bentuk apresiasi atas kinerja publikasi yang ditulis oleh dosen dan mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unram, Pimpinan FEB pada tahun anggaran 2022 ini akan memberikan insentif bagi dosen maupun mahasiwa yang telah mempublikasikan karya tulisnya baik dalam bentuk artikel jurnal, buku, maupun tulisan populer pada surat kabar/majalah nasional. Program insentif ini berlaku untuk karya yang dipublikasikan pada periode antara bulan Desember 2021 sampai dengan Nopember 2022. Adapun batas waktu (deadline) pengisian formulir ini adalah tanggal 30 Nopember 2022.

Achievements

Lecturer's Article