VISI
Terwujudnya Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mataram sebagai pusat pendidikan dan pengembangan ilmu ekonomi dan bisnis yang berbasis riset dan berdaya saing internasional pada tahun 2025
MISI
- Memberikan pelayanan pendidikan yang bertaraf internasional;
- Melaksanakan penelitian yang hasilnya diakui (bereputasi) internasional;
- Berperan dalam pengembangan masyarakat internasional;
- Mengembangkan jaringan kerja sama nasional dan internasional dalam bidang pendidikan, penelitian dan pengabdian masyarakat.
TUJUAN
- Menghasilkan lulusan yang beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa dan berbudi pekerti yang luhur.
- Menghasilkan lulusan yang memiliki kompetensi akademik yang memadai dalam bidang ekonomi dan bisnis, berwawasan global, sehingga mampu bersaing secara nasional dan internasional di era globalisasi.
- Menghasilkan produk riset dalam bentuk ilmu pengetahuan dan teknologi yang dapat menambah khazanah ilmu pengetahuan di bidang ekonomi dan bisnis, dan dapat dijadikan rujukan dalam rangka pemecahan berbagai persoalan nasional, regional dan internasional.
- Menyebarluaskan ilmu pengetahuan dan teknologi hasil riset dalam bentuk pengabdian pada masyarakat di bidang ekonomi dan bisnis dalam rangka ikut serta memberikan kontribusi terhadap pembangunan ekonomi, sosial dan budaya bangsa Indonesia.
- Menjalin kerja sama yang luas dengan berbagai pihak, instansi pemerintah dan swasta, di dalam dan luar negeri, dalam rangka untuk mendukung pelaksanaan Tri Dharma pendidikan tinggi yang berstandar mutu nasional dan internasional.
- Membangun suatu sistem tata kelola aset, keuangan dan administrasi yang memenuhi standar tata kelola Fakultas yang sesuai ketentuan yang berlaku dalam rangka untuk mendukung pelaksanaan Tri Dharma perguruan tinggi yang berstandar mutu nasional dan internasional.
SASARAN
- Tercipta dan terlaksananya suatu sistem pendidikan tinggi berstandar mutu nasional dan internasional yang berbasis riset yang kuat di Fakultas, sehingga mampu menghasilkan sumber daya manusia beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berbudi pekerti luhur, memiliki kompetensi dalam bidang ekonomi dan bisnis, dan berwawasan global.
- Tercipta dan terlaksananya suatu sistem riset berstandar mutu nasional dan internasional di Fakultas, sehingga mampu menghasilkan ilmu pengetahuan dan teknologi yang dapat menambah khazanah ilmu pengetahuan, menjadi rujukan pemecahan masalah di masyarakat, mendukung proses pembelajaran bermutu kepada mahasiswa dan pengabdian kepada masyarakat secara berkesinambungan.
- Tercipta dan terlaksananya suatu sistem pengabdian kepada masyarakat yang didasarkan pada hasil riset di Fakultas, sehingga Fakultas dapat memberikan kontribusinya secara signifikan dalam memecahkan berbagai persoalan yang timbul di masyarakat, mendorong pertumbuhan ekonomi, dan membangun karakter masyarakat Indonesia.
- Terciptanya jaringan kerja sama bidang ekonomi dan bisnis dengan semua stakeholders di dalam dan luar negeri, sehingga mampu mendukung pelaksanaan tri dharma pendidikan tinggi yang berstandar mutu nasional dan internasional.
- Terciptanya suatu sistem tata kelola aset, keuangan dan administrasi yang memenuhi standar tata kelola Fakultas yang sesuai ketentuan yang berlaku dalam rangka untuk mendukung pelaksanaan tri dharma perguruan tinggi yang berstandar mutu nasional dan internasional.
TATA NILAI
Tata nilai Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mataram direfleksikan dalam lima nilai inti yaitu:
Integrity
Setiap sivitas akademika Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mataram berpegang teguh kepada pada nilai-nilai moral dan etika.
Innovative
Setiap sivitas akademika Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mataram selalu berupaya dalam melakukan inovasi di segala bidang.
Socially Committed
Setiap sivitas akademika Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mataram melaksanakan aktivitasnya tidak hanya untuk kepentingan institusi tetapi juga untuk masyarakat dan lingkungan sekitarnya.
Accountable
Setiap sivitas akademika Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mataram bertanggung jawab penuh atas apa yang dilakukannya dan dapat merasionalisasikan tindakannya tersebut.
Academic Freedom
Setiap sivitas akademika Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mataram memiliki kebebasan untuk mengajar atau mengkomunikasikan ide atau fakta tanpa khawatir atas tekanan, kehilangan pekerjaan, atau tuntutan hukum.
Collegial and Collaborative
Setiap sivitas akademika Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mataram bertanggung-jawab mewujudkan visi dan misi fakultas dengan saling bekerja sama baik dengan kolega di dalam institusi maupun dengan kolega di luar institusi.